Pilkada Aman dan Sukses, Polres Bima Kota Gelar Tabligh Akbar

Kategori Berita

Iklan Semua Halaman

.

Pilkada Aman dan Sukses, Polres Bima Kota Gelar Tabligh Akbar

Selasa, 17 Juli 2018
Kota Bima. Suara Bima,- Kepolisian Resort Bima Kota menggelar Tabligh Akbar sekaligus Silaturrahmi Akbar atas terlaksananya Pilkada Kota Bima yang aman dan sukses beberapa waktu lalu.

Kegiatan ini dilaksanakan di halaman Kantor Mapolres Bima Kota , Selasa (17/7/2018) dan dihadiri oleh Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Sosial mewakili Walikota Bima, Kapolres Bima Kota, Wakapolres Bima Kota, Dandim 1608/Bima, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah, Ketua MUI Kota Bima, Ketua Dewan Masjid Indonesia Kota Bima, Wakil Walikota Terpilih Feri Sofyan, SH, Pasangan Calon Wawali No Urut 3 Wahyudin, Ketua FKUB Kota Bima, Kepala Rutan Bima, Ketua KPU Kota Bima, pimpinan BUMN/BUMD serta camat dan lurah se Kota Bima.

Kapolres Bima Kota AKBP Ida Bagus Made Winarta, S.IK dalam sambutannya menyampaikan bahwa Tabligh Akbar digelar untuk mempererat tali silaturahim antara pihak Polres Bima Kota dengan masyarakat Kota Bima, sekaligus wujud rasa syukur atas terciptanya kondisi keamanan dan stabilitas daerah yang aman dan kondusif baik selama pilkada berlangsung maupun pasca terlaksananya pilkada.

Menurut Kapolres, situasi Pilkada yang aman dan kondusif ini sebagai bukti bahwa masyarakat Kota Bima telah dewasa dalam berdemokrasi.

“Kami tidak menyangka, bahkan hampir tidak pecaya bahwa pilkada Kota Bima berjalan dengan aman dan kondusif.  Betapa antusias masyarakat dalam berpolitik, walau ada beberapa yang berhadapan dengan Panwaslu, tetapi Alhamdulillah Pilkada berjalan dengan aman. Inilah bukti bahwa masyarakat Kota Bima telah dewasa dalam berdemokrasi”. ujar Kapolres.

Oleh karena itu, Kapolres berterimakasih kepada seluruh masyarakat yang telah berperan menjaga keamanan dan ketertiban Kota Bima. Dia pun berharap kondusifitas daerah seperti saat ini kembali terjaga saat pemilihan Pilpres dan Pileg pada tahun 2019 mendatang.

Sementara itu, Ketua MUI Kota Bima Drs. H. M. Saleh H. Ismail mengajak seluruh komponen masyarakat untuk menjalin persaudaraan antar sesama dengan menjaga tiga tali persaudaraan, yaitu ukhuwah islamiyah (bersatu dalam persaudaraan islam), ukhuwah wathoniyah (bersatu menjaga keutuhan NKRI), dan ukhuwah insaniyah (menjaga persaudaraan sesama manusia).

“Mari kita bersatu dan membantu aparat menjaga keamanan dan ketertiban kota ini agar kita dapat menjalani aktifitas dan ibadah dengan rasa aman dan nyaman”. Pungkas Ketua MUI.

Tabligh Akbar diikuti seribu orang dari berbagai elemen masyarakat yaitu, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, unsur TNI dan Polri, pimpinan ponpes, organisasi wanita, para santri dan anggota majelis taklim di Kota Bima. (SB.Hum)