Ini Arahan Kapolres Bima Kota, Pada Apel Besar 3 Pilar KAMTIBMAS

Kategori Berita

Iklan Semua Halaman

.

Ini Arahan Kapolres Bima Kota, Pada Apel Besar 3 Pilar KAMTIBMAS

Sabtu, 09 Juni 2018
Kota Bima. SB,- Dalam rangka meningkatkan keamanan menjelang Pilkada serentak tahun 2018, Kepolisian Resort Bima Kota menggelar Apel Besar 3 Pilar Kamtibmas di halaman Kantor Polres Bima Kota, Jumat 8 Juni 2018.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Walikota Bima M. Qurais H. Abidin beserta unsur Kodim 1608/Bima, Brimob, FKUB Kota Bima, dan Ketua MUI Kota Bima.


Sementara yang bertindak sebagai pembina apel adalah Kapolres Bima Kota AKBP Made Bagus Winarta, SIK dalam arahannya ia menyampaiakan, bahwa apel besar ini dilaksanakan dalam rangka mendorong terpeliharanya kamtibmas dalam wilayah hukum Polres Bima Kota menjelang pelaksanaan pemungutan suara Pilkada serentak tahun 2018.


Ketiga pilar yang dimaksud yakni Bhabinkamtibmas, Babinsa dan Lurah. Diharapkan apel besar ini bisa semakin membangun sinergi antara Bhabinkamtibmas, Babinsa dan Lurah sebagai ujung tombak dan garda terdepan dalam mewujudkan situasi serta kondisi lingkungan yang aman dan nyaman.

Dalam melaksanakan tugas dan fungsi, Lurah harus berpegang teguh pada Pancasila dan UUD 1945 serta dapat memelihara keutuhan NKRI, dan dapat meningkatkan kesejahteraan warga masyarakat di wilayah kekuasaannya.

Babinsa sebagai unsur pelaksana Koramil bertugas melaksanakan bimbingan dan tugas teritorial, memberikan penyuluhan bela negara, serta membangun masyarakat di bidang ketahanan dan keamanan negara. Sementara Bhabinkamtibmas adalah pengembang fungsi Polmas di kelurahan.

Kapolres mengingatkan, saat ini kita masih dalam tahap kampanye Pilkada serentak 2018, sementara tahun depan kita akan memasuki tahapan Pilpres 2019. “Semuanya itu menjadi tanggung jawab kita bersama agar dapat berjalan dengan baik, aman, lancar dan sukses sesuai dengan harapan bangsa dan negara”, kata Kapolresta.

Ia juga menyampaikan apresiasi atas kerjasama seluruh pihak sehingga situasi dan kondisi kamtibmas wilayah hukum Polres Bima Kota saat ini dalam keadaan aman dan kondusif.

Ada beberapa arahan Kapolresta kepada unsur 3 pilar Kamtibmas. Pertama, agar dapat terus meningkatkan keimanan dan ketakwaan terhadap Tuhan YME dalam melaksanakan tugas agar senantiasa berada dalam lindungan-Nya.

Kedua, sebagai aparatur negara hendaknya tetap bersikap netral dan tidak berpihak kepada golongan atau kelompok manapun selama pelaksanaan Pilkada.

Ketiga, agar senantiasa menjadi sumber informasi bagi pimpinan dan membantu penyelesaian masalah yang terjadi di tengah-tengah masyarakat serta siap menjaga persatuan masyarakat dalam bingkai demokrasi dan keutuhan NKRI.

Terakhir, agar meningkatkan dan terus memupuk soliditas sesama aparatur negara yang baik dalam menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.(SB.Hum)